Unlimited Hosting WordPress Developer Persona

Website Instan

Drone, Penjelasan, Fungsi dan Jenisnya


Sobat rhiel, sekarang ini banyak dikalangan masyarakat sedang asik menggunakan alat terbang mini yang disebut dengan Drone, mungkin segelintir orang masih aneh mendengar kata Drone, namun tau bentuknya seperti apa. Sebetulnya, alat ini difungsikan untuk keperluan pemantauan yang biasa digunakan oleh militer, acara radio televisi atau bahkan digunakan dalam pembuatan film juga sebagai hobby (photo). Agar lebih jelas, mari kita simak artikel berikut ini.

Apa itu Drone?


Pada umumnya, drone adalah suatu teknologi canggih yang berupa kendaraan udara, bentuknya menyerupai pesawat terbang/helicopter yang dapat dioperasikan tanpa menggunakan awak pesawat melainkan melalui Remote Controller atau kalau disingkat disebut UAV = Unmanage Aerial Vehicles. Pada dasarnya drone memiliki software masing-masing yang diintegrasikan dengan software mereka. Sistem drone bekerja dengan menggunakan GPS (Global Positioning Sistem) untuk melakukan lock location dan melacak gerakan mereka.

Drone pada umumnya berukuran kecil, namun untuk bidang tertentu misal militer ukuran drone akan lebih besar mengingat daya simpan baterai yang lebih lama dan fungsi lainnya (misal mengangkat kamera). Namun sobat harus faham juga, area tertentu tidak boleh digunakan untuk penerbangan drone, bisa-bisa kena sanksi.

De Bothezat Helicopter, 1923. Gambar sumber: Wikipedia


Jenis-jenis drone

Berdasarkan baling-baling, drone dibagi menjadi 2

1.Fixed Wing Drone

Drone jenis ini berbentuk seperti pesawat terbang pada umumnya, digunakan untuk proses yang cepat dan daya jangkau yang lebih luas. Drone ini lebih irit baterai karena baling-baling hanya satu.


2. Multicopter Drone

Untuk Anda yang ingin membuat video yang bagus sangat cocok memilih drone yang multi copter dikarenakan Lebih stabil dan daya angkut serta kekuatan untuk mengangkat beban (kemera) bisa yang lebih berat. Semakin banyak baling baling semakin stabil dan lebih aman.



Yang jadi pada multicopter drone, jumlah baling-baling bisa bermacam-macam:

  1. 3 baling baling (3Copter)

  2. 4 baling baling (Quadcopter)

  3. 6 baling baling (HexaCopter)

  4. 8 Baling baling (Octacopter)
Yang jadi pertanyaan, berapa harga drone ini? Mengenai harga, tentu berbeda-beda disesuaikan dengan fungsi dari drone tersebut, sebagai contoh, fungsi Follow (drone akan mengikuti object yang sudah di lock).

demikian artikel singkat mengenai drone, pada artikel selanjutnya kita akan bahas mengenai operasional drone.

Posting Komentar