Unlimited Hosting WordPress Developer Persona

Website Instan

Lebih Nasionalisme Dengan Menggunakan Domain .ID

Domain dengan ekstensi .id adalah nama domain yang dapat dipergunakan dalam alamat situs internet. Siapapun yang berada di Indonesia dapat menggunakan domain .id ini. Perseorangan, perusahaan, sekolahan, institusi pemerintahan bahkan desa.

Anda dapat menggunakannya untuk keperluan website/blog Anda. Seperti blog ini contohnya beralamatkan http://rhiel.id. Secara pribadi saya bangga menggunakan domain .id selain lebih sederhana juga nasionalisme kebangsaan dan sebagai ciri khas website ini berasal.

Untuk mendapatkan domain .id ini sangatlah mudah. Sudah banyak perusahaan penyedia hostingan yang sudah memiliki kerjasama dengan penyedia domain .id yaitu PANDI sebagai pusat penyedia layanan domain apapun .id. Maksud apapun .id ini adalah domain-domain yang berakhiran .id.

[caption id="attachment_6034" align="aligncenter" width="300"].ID Sumber Gambar: PANDI[/caption]

dapat dilihat dari gambar diatas, jenis-jenis domain apapun .id. Anda dapat mempergunakannya sebagai identitas institusi Anda. Dengan jenis domain tersebut, tentunya ada persyaratan yang harus dipenuhi oleh registar, misalkan untuk domain ac.id ini adalah khusus untuk institusi Perguruan Tinggi, Anda diharuskan memberi data legalitas pendirian perguruan tinggi, seperti Izin Perguruan Tinggi dan surat permohonan pembuatan domain ac.id dari instansi.

Tidak jarang ada rekan dan pembaca yang mempertanyakan mengenai harga domain .id, penyedia layanan hosting memiliki kebijakan mengenai harga yang pastinya tidak terlalu mahal, bahkan ada juga yang memberikan promo domain .id

Untuk monetisasi, apakah bisa? jawabannya adalah sangat bisa. Sudah banyak website penyedia layanan informasi dan blog-blog dengan domain .id melakukan monetisasi, baik itu dari Google Adsense maupun yang lainnya.

Sekarang pembahasannya adalah, apa kelebihan domain .id?
Mari kita simak point-point berikut ini:

Nasionalis


Ya! sangat jelas, dengan domain .id Anda sudah menunjukkan identitas bangsa Indonesia. Dengan menggunakan domain .id Anda menunjukan kepada dunia bahwa lokasi Anda benar-benar berada di Indonesia. Terutama Anda yang bergerak dalam bidang perusahaan/industri atau e-commerce, karena sangat membantu untuk meningkatkan kepercayaan calon pembeli.

Aman dan Terpercaya


Seperti yang disebutkan diatas, domain .id akan membuat kepercayaan rekan kerja/calon pembeli meningkat. Meskipun .id kurang dominan dari .com. Karena ketika Anda melakukan pendaftaran, Anda harus mendaftarkan identitas dengan lengkap sebagai legalitas, sehingga domain ini lebih aman dan terpercaya. Domain .id memperkecil praktek penipuan atau pelanggaran hukum lainnya. Karena PANDI akan melakukan penahanan domain bahkan penutupan domain tersebut.

Optimasi Search Engine


Jika website/blog Anda menggunakan domain .id ketika seseorang yang melakukan pencarian pada google indonesia (google.co.id) maka mesin pencari akan lebih mengutamakan domain .id, kenapa? karena sudah mendapat pengakuan dari Google, jika Anda menggunakan Webmaster Tools Anda tidak perlu lagi melakukan konfigurasi Localization. Selain itu, optimasi SEO pun menjadi lebih mudah, lebih-lebih Anda menggunakan kata kunci konten dalam bahasa Indonesia.

Lalu apakah Anda tertarik menggunakan .id? jika tertarik segera mendaftar pada penyedia hostingan terpercaya Anda.

_rhiel_

Posting Komentar